10+ Rekomendasi Anime Sci Fi Terbaik

Kata Sci-fi sendiri merupakan terjemahan dari “Fiksi Ilmiah” jika dalam bahasa Indonesia, yang berarti bahwa film sci-fi atau anime sci fi akan mengangkat tema cerita fiksi dengan fantasi yang kuat namun masih ada sangkut paut akan hal berbau Sains.

Anime dengan genre sci-fi biasanya mengisahkan tentang kehidupan di masa depan atau sesuatu yang futuristik, mulai dari mobil terbarg, cyborg, robot android, dan beberapa hal mutakhir yang belum terealisasikan di saat ini.

Rekomendasi Anime Sci Fi Terbaik Sepanjang Masa

Nah itulah gambaran dari anime sci fi yang mungkin kamu belum ketahui. Sekarang, mari kita mulai bahas apa saja daftar dari anime sci fi terbaik menurut Otakuliah.

Steins;Gate

Salah satu anime yang diambil dari sebuah game bernama Steins;Gate juga, Steins;Gate masuk ke dalam salah satu anime Sci Fi terbaik loh.

Bukan robot maupun alat-alat yang futuristik, anime in lebih mengedepankan cerita tentang sebuah mesin waktu.

Bercerita akn seorang ilmuwan gila bernam Rintarou Okabe, dia menemukan cara untuk melakukan sebuah perjalan waktu demi mencegah kematian wanita yang dicintai bernama Mayuri.

Karena hal tersebut, ia melakukan perjalanan waktu berulang kali agar tujuannya tercapai. Sayangnya, setiap perjalan waktu pasti memiliki konsekuensi yang tidak ringan.

Code Geass

Berawal dari kerjaan Britannia yang telah menyerang Jepang menggunakan senjata robot raksasa yang disebut dengan Knightmare Frame. Setelah perang berakhir, Jepang pun masuk daerah kekuasaan dari Britania Raya dan sekarang dikenal dengan Area 11.

Lelouch saat kecil bersumpah kepada teman kecilnya bernama Suzaku bahwa dirinya akan menghancurkan Britannia. Beberapa tahun kemudian, Lelouch bertemu dengan seorang wanita misterius yang memberi kekuatan “Geass Power of the King”.

Baca Juga :  Aplikasi Cuaca Wibu: Aplikasi Must-Have untuk Pecinta Anime dan Manga

Code Geass tidak diragukan lagu merupakan salah satu anime Sci Fi terbaik dan terkeren yang tak boleh sama sekali dilewatkan, mulai dari segi ceritanya maupun visualnya yang sudah cukup bagus di masanya.

Psycho-Pass

Berlatar belakang pada dunia modern dimana hak menghukum sudah bisa dilakukan oleh senjata khusus. Senjata ini sendiri dapat menghukum para tindak kriminal sesuai tingkat stress yang dialaminya dan alat ini dikontrol penuh oleh para penegak khusus hukum.

Akan tetapi, di dalam sistem yang seperti sempurna ini ada sesuatu yang salah, Kogami menyadarinya.

Guilty Crown

Guilty Crown sendiri merupakan anime genre Sci Fi, bersetting pada tahun 2029, ketika Jepang dilanda musibah besar yang terjadi karena sebuah virus yang misterius. Jepang pada masa itu mengalami kacau balau yang kemudian ditangani oleh organisasi multinasional bernama GHQ.

Kejadian tersebut lalu dikenal dengan sebutan “Lost Christmas”. Sepuluh tahun pun berlalu, Ouma Shuu yang merupakan seorang pelajar SMA menikmati kehidupan kesehariannya dengan mendengarkan lagu dari Yuzuriha Inori, penyanyi kesukaannya yang terkenal di dunia maya.

Suatu saat, ia secara tidak sengaja bertemu dengan Iori yang ternyata merupakan anggota dari “Undertakers”, kelompok pemberontak yang ingin membebaskan Jepang dari GHQ. Setelah kejadian tersebut, ia terseret ke dalam peperangan yang terjadi antara Undertakers dengan GHQ.

Dr. Stone

Dr. Stone bercerita kan tentang keadaan dunia dimana terjadinya fenomena misterius yang mengubah seluruh umat manusia di bumi menjadi batu.

Tokoh utama dalam anime ini merupakan seorang siswa SMA yang sangat jenius bernama Senku Ishigami yang berhasil bebas dari wujud datanya setelah melalui 3700 tahun.

Senku pun bertekad untuk menemukan sebuah rahasia di balik fenomena rahasia tersebut dengan ilmu pengetahuan yang dimilikinya.

Baca Juga :  7 Anggota Valhalla Tokyo Revengers

Cowboy Bebop

Bercerita akan masa depan yang jauh, dimana pemburu bounty berkeliaran di alam semesta. Spike dan jet, tim pemburu bounty yang berangkat dalam perjalanan dalam usaha yang bertujuan untuk memenangkan hadiah bounty.

Saat bepergian, berdua mereka menemukan seseorang yang sangat menarik. Mungkinkah Faye si penjudi cantik dan bodh, Edward si jenius komputer, dan Ein anjing yang direkayasa itu menjadi tambahan yang bagus untuk kelompok tersebut.

Aldnoah.Zero

Aldnoah.Zero adalah animme bertema Sci-Fi yang wajib kamu tonton, merupakan salah satu anime yang memiliki dua orang MC bisa dibilang, layaknya death note, Code geass dan lain sebagainya.

Bermula pada tahun 1972, dimana misi Apollo 17 menemukan hypergate ke planet Mars di permukaan bulan. Dan mulai terpecahnya antara Bumi dan juga Mars, tentara mars turun dari langit mengendarai robot besar untuk memusnahkan bumi.

Neon Genesis Evangelion

Tidak ada yang akan menyangkal bahwa Evangelion Series merupakan salah satu anime Sci Fi Terbaik yang pernah dibuat Jepang.

Berawal dari sebuah meteor yang menghantam bumi dan hampir menewaskan seluruh populasi manusia di bumi, peristiwa ini disebut dengan Second Impact.

Namun ternyata semua hal tersebut adalah perbuatan dari SEELE, organisasi rahasia yang memiliki atasan PBB. Dimana mereka melakukan sebuah eksperimen terhadap makhluk raksasa bercahaya yang kemudian dikenal dengan Angel Pertama, Adam.

One Punch Man

Salah satu anime Sci Fi buatan dari Madhouse nih, tayang pada tahun 2015 yang sangat seru dengan balutan komedi di dalamnya akan menambah keseruan ceritanya.

Bercerita akan si botak bernama Saitama yang selalu bilang ” biasa-biasa saja” dengan wajah datar, akan tetapi memiliki kekuatan yang bisa dibilang overpower.

Baca Juga :  15 Musuh Naruto Terkuat Yang Pernah Dilawan

Kiseijuu: Sei no Kakuritsu

https://www.youtube.com/watch?v=A7LzsRcGuec

Anime psychological sci fi ini bercerita akan para alien yang berbentuk cacing datang ke bumi kemudian disebut dengan parasite. Mereka hidup dengan cara memakan tubuh manusia agar bisa dijadikan sebagai wadah.

Cerita dimulai ketika salah satu parasit sedang mencoba masuk ke dalam otak seorang anak SMA bernama Izumi Shinichi untuk memakannya ketiak sedang tertidur.

Namun sial bagi si parasite tersebut, karena saat sudah sampai pada lubang hidung, Shinichi terbangun dan bersin, sehingga sang parasite tersebut terpental.

Shinichi langsung bereaksi dan mencoba membunuh parasit tersebut, namun dengan gesitnya sang parasite masuk ke dalam tangan kanan Shinichi dan membuatnya menjadi wadah.

Honorable Mention :

  • Tengen Toppa Gurren Lagann
  • Yakusoku no Neverland
  • Deadman Wonderland
  • Darling in the FranXX
  • Made in Abyss
  • Darker than Black
  • Mahouka Koukou no Rettousei
  • Suzumiya Haruhi no Yuuutsu
  • Gintama
  • Date A Live
  • Black Bullet
  • Btooom!
  • Plastic Memories
  • Toaru Majutsu no Index
  • Shinsekai yori
  • Toki wo Kakeru Shoujo
  • Accel World
  • FLCL
  • Trigun
  • Akira
  • Kiznaiver
  • Orange
  • IS: Infinite Stratos
  • To LOVE-Ru
  • Gakusen Toshi Asterisk
  • Koukaku Kidoutai
  • Higashi no Eden
  • The God of High School
  • Summer Wars
  • God Eater
  • Full Metal Panic!
  • Inuyashiki
  • Koukyoushihen Eureka Seven
  • Mekakucity Actors
  • Re:Creators
  • Megalo Box
  • Hinamatsuri
  • Darwin’s Game
  • Gantz
  • Haiyore! Nyaruko-san
  • Gokukoku no Brynhildr
  • Shuumatsu Nani Shitemasu ka? Isogashii Desu ka? Sukutte Moratte Ii Desu ka?
  • Shelter
  • Itai no wa Iya nanode Bougyoryoku ni Kyokufuri Shitai to Omoimasu.
  • World Trigger

Leave a Comment

Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Minna-saaan, Gomen!!!!!

Tolong matikan adblocknya dan support blogger kecil macam akau ini, agar selalu bisa update teyuzzz

Powered By
Best Wordpress Adblock Detecting Plugin | CHP Adblock